Thursday, September 8, 2011

OTAK DANGKAL DAN SEMPIT.



ketika anda melihat judul di atas mungkin anda akan merasa tersinggung, atau anda penasaran, apakah saya yg di maksud OTAK DANGKAL DAN SEMPIT itu ?

mari kita menengok alam semesta ini, karena dunia ini terdiri dari hukum semesta yg mutlak, contohnya ketika seseorang terjatuh dari gedung yg tinggi, maka tak peduli agamanya apa dan keyakinannya apa, ia tetap akan jatuh dan menumbuk tanah, mk seperti itulah Tuhan mempormat kehidupan di dunia ini.

coba lihatlah kolam yg sempit dan dangkal, dan bandingkan dengan laut atau samudra yg luas.

apa yg ada dalam benak anda ketika melihat ke dua perbedaan tersebut ?

kolam yg sempit dan dangkal akan mudah keruh dan mudah terkontaminasi bila ada seseorang yg masuk ke dalamnya dan mengubek2nya, apa lagi meracuni kolam tersebut, mk seluruh kehidupan yg ada di kolam itu pun sekarat. (itu perumpamaan untuk org yg otaknya dangkal dan sempit dalam memahami tentang ke-Tuhanan) akan mudah tersinggung dan mudah marah ktk ada seseorang yg menyentuh keyakinannya.


lihatlah lautan luas atau samudra yg tdk mudah tercemar walau pun kau dan dua juta org masuk ke dalamnya dan mengubek-ubeknya tp laut tdk mudah tercemar, krn laut luas dan dalam, bahkan Nabi Muhammad selalu mengatakan bahwa ilmu Allah itu lebih luas dan dalam dari lautan. jadi orang yg benar2 memahami ilmu Allah itu harus memiliki perasaan yg lebih luas dan dalam seperti lautan yg tdk mudah tercemar, dan tidak mudah keruh walau pun org lain mencaci maki apa yg di yakininya, dan itu di contohkan oleh Nabi Muhammad yg selalu tersenyum saat melihat org lain mencela dan memaki-maki dirinya.

jadi masuk kategori manakah anda ? apakah anda masuk dalam kategori lautan yg luas dan dalam atau masuk ke dalam kategori kolam yg sempit dan dangkal ?

 apakah anda masuk dalam kategori otak comberan yg sempit dan dangkal ?

No comments:

Post a Comment